Pengumpulan Berkas RPL (PPG Daljab Batch 1 Tahun 2024)

Yth.
Calon Mahasiswa PPG PAI Dalam Jabatan Batch 1 Tahun 2024
LPTK UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung
di tempat


Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Diumumkan kepada seluruh calon mahasiswa PPG PAI Dalam Jabatan Batch 1 Tahun 2024 LPTK UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung untuk meng-upload berkas softcopy RPL di LMS SPACE menggunakan akun masing-masing paling lambat Minggu, 30 Juni 2024 pukul 23.59 WIB. Berkas-berkas yang harus di-upload adalah dokumen 6 tahun terakhir (Ganjil 2018/2019  s.d. Genap 2023/2024) meliputi:

  1. Pengembangan Kompetensi Pedagogik. Dibuktikan dengan SK Pembagian Tugas Mengajar;
  2. Penyusunan Perangkat Pembelajaran. Dibuktikan dengan dokumen Program Tahunan, Program Semester, Silabus, RPP, Materi Ajar, LKPD, Alat Peraga, dan Instrumen Penilaian;
  3. Pengembangan Kompetensi Profesional. Dibuktikan dengan Sertifikat/Piagam/Surat Keterangan Mengikuti Seminar/Pelatihan /Workshop atau Dokumen Hasil Penelitian/Publikasi Nasional/Publikasi Internasional;
  4. Pengelolaan Administrasi Pembelajaran. Dibuktikan dengan Surat Keterangan dari Kepala Madrasah/Sekolah bahwa Guru Bersangkutan Telah Menyelesaikan Administrasi Pembelajaran, Administrasi Penilaian, Administrasi Peserta Didik, Administrasi Kegiatan Ekstrakurikuler (lihat contoh lampiran I);
  5. Inovasi Pembelajaran. Dibuktikan dengan Surat Keterangan dari Kepala Madrasah/Sekolah bahwa Guru Bersangkutan Memiliki Karya Inovasi berupa Modul Pembelajaran/Pedoman Praktikum/PTK/Video Pembelajaran (lihat contoh lampiran II).

Semua dokumen di-scan rapi (tidak difoto) dan terbaca dengan baik dalam bentuk .PDF. Jika ukuran file sangat besar, silakan simpan di googledrive masing-masing dan kirimkan link dokumen tersebut dalam 1 (satu) lembar dokumen saja (lihat contoh lampiran III).

Demikian pengumuman ini dibuat, atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.


Selengkapnya dapat dilihat pada tautan berikut.